Friday, November 4, 2022

Humas Polres Muaro Jambi Merakyat Bersama DPD PWRI Provinsi Jambi di HUT Humas Polri Ke 71 Gelar Baksos

Humas Polres Muaro Jambi Merakyat  Bersama DPD PWRI Provinsi Jambi di HUT Humas Polri Ke 71 Gelar Baksos


Realita.co.id,
Muaro Jambi.
Dalam rangka memperingati HUT Humas Polri Ke -71 , Humas Polres Muaro Jambi menggelar kegiatan bakti sosial yang bekerjasama dengan Ketua DPD PWRI Provinsi Jambi Raynaldi SE bersama TIM PWRI Jambi, kegiatan yang dilaksanakan pada Jumat berkah 04/11 pukul 09.00 wib.

Kapolres Muaro Jambi AKBP Yuyan Priatmaja SIK MH diwakili langsung Kasi Humas AKP Amradi SE turun merakyat didampingi dari Tim PWRI Provinsi Jambi mewakili Ketua DPD PWRI Provinsi Jambi Raynaldi SE, untuk melaksanakan bakti sosial dengan menyerahkan ratusan paket sembako kepada warga yang kurang mampu.

Kasi Humas Polres Muaro Jambi AKP Amradi SE mengatakan " pada momentum HUT Humas Polri Ke 71, Humas Polres Muaro Jambi menggelar bakti sosial dengan memberikan bantuan terhadap masyarakat yang membutuhkan ".

Sambung AKP Amradi " Harapan kita Polres Muaro Jambi makin di cintai dan di percaya oleh masyarakat , dan semoga bantuan ini bisa bermanfaat " Pungkas Amradi 

Disisi lain Ketua DPD PWRI Provinsi Jambi Raynaldi mengatakan " PWRI Provinsi Jambi sangat mendukung  kegiatan  Polri dan TNI dalam kinerja dan kegiatan yang dilakukan sebagai pengayom , pelindung dan pelayan masyarkat 

Semoga Humas Polri semakin maju , dan Presisi di Usia ke 71 ini , " Jaya Selalu Humas Polri " , ungkap Ketua DPD PWRI Provinsi Jambi (Ray)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 realita.co.id | All Right Reserved