Realita.co.id,Depok,(Realita.co.id) Di penghujung akhir tahun 2022 ini Iwan Fals n band menggelar konser dengan mengusung tema "aku menyayangimu" yang berlangsung di lokasi Panggung Kita ,Leuwinangggung, Kota Depok,24 Desember 2022.Konser ini merupakan akhir dari konser Trilogi dari 2 konser sebelum nya secara di bulan Oktober dan November.Menurut (Yos) sapaan akrab dari istri Iwan Fals, konser Trilogi Bertalu Rindu ini adalah kerinduan menggelar konser akibat pandemi yang melanda.
"Lagu-lagu yang dipilih dalam konser ini 'saya banget' bersifat personal karena rindu akan fans,suasana konser di rumah kita sendiri".ucap Yos di saat Konferensi Pers.Saat di tanya awak media bocoran untuk konser di tahun depan Yos menjawab Insya Allah kita tetap akan menggelar konser lagi di sini dengan tema yang berbeda-beda untuk waktu nya masih di agendakan oleh team Tiga Rambu dan juga Cikal.
Acara konser ini digelar mulai jam 15.00-17.30 WIB di lanjutkan meet n greet bagi para tamu VVIP dan ditutup dengan Konferensi Pers.Pihak panitia menjual tiket hanya via online dengan syarat wajib vaksin booster dan protokol kesehatan pun di terapkan bagi semua yang ada di lokasi.
Murhadi Yanto